iklan

Cara Membuat Blog Lengkap

Blog.pngBlog merupakan suatu aplikasi yang berupa tulisan-tulisan yang ada pada situs web, tulisan-tulisan ini disebut posting. Posting ini adalah bagian terpentinng karena posting juga bisa menjadi tema sebuah blog, contoh blog ini memposting tentang Tutorial Seputar Blog, dengan adanya posting blog kita akan terlihat bermanfaat tergantung dengan topik posting yang kita publikasikan.

Dengan menggunakan blog sebagai hobi juga bisa menghasilkan uang dengan cara menaruh iklan didalam halaman blog kita, Contoh iklan yang membayar besar adalah Google Adsense, iklan ini bisa membayar hingga 100$/bulan atau lebih, selain itu masih banyak lagi manfaat membuat sebuah blog.

Cara Membuat Blog
Menurut penjelasan diatas blog memiliki cukup banyak manfaat, bagi yang tertarik untuk membuat blog kalian bisa mengikuti cara dibawah ini:

  1. Login terlebih dahulu ke halaman blogger dengan ketik www.blogger.com, login dengan menggunakan Gmail bagi belum punya Gmail bisa tekan Sign Up untuk mendaftar Gmail.
  2. Nanti akan ada halaman baru terbuka, disana klik Create Blog.
  3. Lalu kalian akan diminta untuk memasukan Judul Blog, Alamat Blog, dan Template bawaan yang berasal dari blogger.
  4. Jika kalian sudah memasukan data tersebut klik Create Blog.
Creating.jpg

Dengan melakukan cara diatas blog kalian telah dibuat sekarang kita tinggal memberikan posting pada blog kalian.

Cara Membuat Posting di Blog
Jika blog telah dibuat pasti kalian harus membuat isi blog berupa sebuah posting agar blog kita memiliki visitor, tapi sebelum membuat posting kalian pikirkan baik-baik topik posting apa yang akan kalian tulis, karena itu menentukan kualitas blog dan banyaknya visitor yang akan berkunjung ke blog kalian, jika bisa diusahakan untuk mengambil topik yang sering dicari agar mudah terindex oleh Search Engine. Untuk membuat posting blog kalian bisa mengikuti cara dibawah ini:
  1. Login terlebiih dahulu ke dasboard blogger,
  2. Dihalaman dasboard klik tanda warna orange yang bergambar pensil,
  3. Lalu akan terbuka halaman untuk membuka posting.
  4. Dihalaman kosong itu kalian tinggal menulis sebuah posting yang akan kalian publikasikan.
  5. Jika kalian sudah menulis posting kalian klik Publish yang berada tepat disebalah kolom judul posting.
Dengan melakukan cara diatas kalian telah bisa membuat sebuah posting untuk blog kalian, tapi kalian pasti masih bingun dengan menu yang ada pada halaman posting.

Menu Posting
Menu posting adalah menu yang digunakan untuk mempermudah dalam menulis sebuah posting tanpa menulis kode HTML atau bahasa pemprograman lainnya. Berikut ini adalah fungsi pada menu posting:
  1. Pertama kita mulai dari yang paling atas yaitu kolom Entri, kolom ini adalah kolom untuk memasukan judul posting yang akan dipublikasikan,
  2. Di sebelah kolom posting ada tombol berwarna orange yang bertulisan Publikasikan, tombol ini berfungsi untuk mempublikasikan posting yang telah kita buat,
  3. Lalu disebelahnya ada tombol Simpan, tombol ini berfungsi untuk menyimpan posting yang kita buat, tapi belum jadi atau belum akan dipublikasikan.
  4. Setelah itu ada tombol Pratinjau, tombol ini berfungsi untuk melihat posting kita jika dipublikasikan di dalam blog tanpa perlu dipublikasikan terlebih dahulu,
  5. Tombol Tutup, tombol ini berfungsi untuk kembali ke halaman utama blog,
  6. Tepat di bawah judul blog kita ada tab Compose dan HTML, fungsinya untuk mengubah mode dalam penulisan posting kita, jika mode compose adalah mode dimana kita tinggal menulis posting dengan bantuan menu yang tersedia, sedangkan mode html adalah mode dimana kita menulis posting dengan html, dengan menggunakan mode html kita tidak perlu menggunakan menu pada posting melainkan kita membuat code sendiri, dengan menggunakan mode ini kita bisa memakai sesuatu yang tidak ada dimenu posting, namun jika menggunakan menu ini kalian harus mempelajari html dan bahasa pemprograman lainnya terlebih dahulu,
  7. disebelah tab compese dan html ada menu yang bergambar seperti tanda panah ke kiri dan ke kanan, menu ini berfungsi untuk Undo dan Redo, tanda panah ke kiri untuk melakukan undo, dan tanda panah ke kanan untuk melakukan redo,
  8. setelah itu ada menu yang berlambang F, menu ini berfungsi untuk mengganti Font pada saat menulis posting,
  9. Lalu disebelahnya ada menu yang berlambang T, menu ini berfungsi untuk mengatur ukaran Font pada saat menulis posting,
  10. Di sebelahnya ada tab yang bertulisan Normal, tab ini berfunsi untuk mengatur ukuran Font untuk judul,
  11. Ada menu yang berlambang B, menu ini digunakan untuk mengubah ketebalan Font,
  12. Menu yang berlambang I, menu ini berfungsi untuk mengubah font menjadi miring,
  13. Menu yang berlambang U, menu ini berfungsi untuk menambah garis bawah pada tulisan,
  14. Menu yang berlambang ABC dicoret, menu ini berfungsi untuk menambah coretan pada tulisan posting,
  15. Menu yang berlambang A, menu ini berfungsi untuk mengubah warna Font,
  16. Menu yang bergambar tuas, menu ini berfunsi untuk mengubah backgroud font, menu ini biasanya digunakan tergantung template yang dipakai, jika template berwarna hitam maka backgroud font pun diubah menjadi hitam agar posting lebih menerap dengan template blog,
  17. Menu yang bertulisan Link, menu ini digunakan untuk memasukan link ke dalam posting,
  18. Menu yang berlogo Gambar, menu ini berfungsi untuk memasukan gambar ke dalam posting,
  19. Menu yang berlogo Video, menu ini digunakan untuk memasukan video kedalam posting,
  20. Menu yang berlogo kertas yang sobek, menu ini berfungsi untuk melompati baris pada posting,
  21. Menu yang berlogo paragraf, menu ini digunakan untuk mengatur letak menulis posting seperti Align Left, Center, dan Align Right,
  22. Menu yang berlogo paragraf bernomor, menu ini berfungsi untuk menambahkan list dalam bentuk nomor,
  23. Menu yang berlogo paragraf bertitik, menu ini berfungsi untuk menambahkan list dalam bentuk titik ditengah,
  24. Disebelahnya ada menu Quote, menu ini berfungsi untuk memasukan sesuatu seperti code dan akan  dikotaki pada saat dipublikasikan,
  25. Menu Remove Formatting, menu ini berfungsi untuk menghilangkan format,
  26. Menu Check Spelling, menu ini berfungsi untuk mengecek penggunaan bahasa pada posting.
Penjelasan diatas adalah penjelasan tentang fungsi menu pada halaman posting di blogger, dengan menggunakan menu itu anda tidak perlu menggunakan banyak bahasa pemprograman. selain menu ada juga Setelan Entri pada halaman posting blogger.

Setelan Entri
Setelan entri merupakan pengaturan untuk mengatur postingan kita yang akan di publikasikan, seperti label, jadwal, tautan permanen, lokasi, deskripsi penelusuran, dan pilihan, berikut ini macam-macam fungsi setelan entri:
  1. Label merupakan kumpulan posting yang berkategori sama, label berfungsi untuk memisahkan setiap kategori posting agar lebih mudah dicari,
  2. Jadwal merupakan waktu pada saat kita mempublikasikan postingan kita, dengan setelan ini anda bisa memalsukan waktu saat anda mempublikasikannya,
  3. Tautan Permanen merupakan alamat atau url postingan kita yang akan dipublikasikan, dengan setelan ini anda bisa mengubah alamat postingan tapi ingat hanya bisa tautannya saja bukan domainnya,
  4. Lokasi merupakan tempat dimana kita mempublikasikan postingan itu,
  5. Deskripsi Penelusuran meruapakan ringkasan isi dari sebuah artikel yang anda buat,
  6. Pilihan merupakan pengaturan dari sebuah postingan salah satunya adalah agar bisa posting tidak bisa dikomentari oleh visitor.
Menu.jpg

Dengan cara diatas kalian sudah bisa membuat blog sendiri, tinggkatkanlah blog kalian dan jangan lupa tambahkan template agar blog kalian terlihat lebih indah dan vistor lebih betah berada di blog kalian, cara diatas adalah salah satu cara termudah untuk membuat blog, karena menggunakan jasa blogger berbeda jika kalian membuat blog sendiri dengan membuat php dan database sendiri.

Happy Blogging............(Cara-Blogger)

0 Response to "Cara Membuat Blog Lengkap"

Post a Comment